Senin, 01 Desember 2014

3 Langkah Dasar Perawatan Mulut Malam Hari

        Agar bakteri tidak berkembang biak ketika Anda tidur dan kesehatan mulut selalu terjaga, sangat penting untuk melakukan 3 langkah dasar perawatan mulut malam hari. Perawatan mulut saat malam hari sangat penting karena ketika Anda tidur, bakteri dalam mulut dapat berkembang biak lebih cepat. Dengan membersihkan mulut sebelum tidur berarti Anda tidak memberikan tempat ataupun makanan bagi bakteri untuk bertambah banyak. Untuk membersihkan mulut secara menyeluruh pada malam hari sendiri ada 3 langkah dasar yang harus Anda lakukan, yaitu menyikat gigi, flossing, dan berkumur dengan obat kumur.

1. Menyikat Gigi
Menyikat gigi akan menghindarkan gigi dari penumpukan plak dan kerusakan gigi. Untuk mendapatkan manfaat tersebut, gunakan sikat gigi dengan bulu yang lembut dan pasta gigi yang mengandung fluoride. Lalu, mulailah menyikat gigi pada sudut 45 derajat ke arah gusi.

Menurut American Dental Association, metode menyikat gigi yang benar adalah dengan menyikat bolak-balik sesuai lebar gigi. Disarankan, mulai menyikat dari bagian luar gigi, kemudian permukaan gigi bagian dalam dan terakhir permukaan gigi atas yang digunakan untuk mengunyah. Disarankan pula membersihkan bagian belakang gigi depan dengan ujung sikat gigi Anda secara lembut. Pastikan Anda menyikat gigi hingga gigi belakang terutama geraham samping yang menghadap pipi.

2. Flossing
Flossing atau membersihkan gigi dengan benang gigi memungkinkan Anda untuk mencapai plak yang tidak dapat dihilangkan dengan sikat gigi. Flossing setidaknya sekali sehari juga akan membantu mencegah periodontal atau penyakit gusi.

Untuk melakukan flossing dengan benar, direkomendasikan menggunakan benang sepanjang 18 inci. Kemudian, kaitkan benang di sela jari tengah Anda dan pegang erat sisa benang menggunakan ibu jari dan jari telunjuk. Selanjutnya, gosokkan benang secara lembut pada gigi Anda. Gosokkan sampai menuju garis gusi dan sela-sela gigi dengan gerakan bolak-balik dan naik turun.

3. Berkumur dengan Obat Kumur
Berkumur dengan obat kumur akan membantu menjaga napas tetap segar, gigi bebas dari plak, dan gusi aman dari gingivitis. Pastikan untuk memilih obat kumur bebas alkohol dan ikuti petunjuk penggunaan pada kemasan untuk hasil terbaik.

Mulai sekarang jadikan 3 langkah dasar perawatan mulut tersebut menjadi hal yang dapat Anda lakukan sebelum tidur. Lakukan setiap hari demi kesehatan mulut yang selalu terjaga.

 sumber: www.tanyapepsoden.com
Terima Kasih Anda Telah Membaca Tulisan Ini
Judul: 3 Langkah Dasar Perawatan Mulut Malam Hari
Ditulis Oleh OMG SHOP
Silahkan tinggalkan komentar dan sarannya demi kemajuan blog ini kedepan...., Terima kasih

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Scary Pumpkin 3